Aiptu Jimmi Farma, Pendiri Pesantren Gratis di Riau yang Dihadiahi Sekolah Perwira oleh Kapolri
- Antaranews
VIVA Tangerang – Sebuah kisah inspiratif datang dari Kota Pekanbaru, Riau. Seorang anggota Polri, Ajun Inspektur Polisi Satu (Aiptu) Jimmi Farma, mendapatkan penghargaan istimewa dari Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo berupa kesempatan mengikuti sekolah perwira, sebagai bentuk apresiasi atas dedikasinya mendirikan pesantren gratis untuk anak-anak kurang mampu.
Penghargaan ini disampaikan langsung oleh Kapolri saat kunjungan kerja ke Polsek Rumbai Pesisir, Polresta Pekanbaru, Jumat kemarin 25 April 2025. Dalam sambutannya, Kapolri menekankan pentingnya peran anggota Polri sebagai agen perubahan yang membawa dampak positif bagi masyarakat.
"Aiptu Jimmi adalah contoh nyata Polri yang presisi, humanis, dan peduli pendidikan. Ia menunjukkan bahwa anggota Polri tak hanya menjaga keamanan, tetapi juga bisa menjadi pelopor kebaikan di masyarakat,” ujar Kapolri.
Membina 150 Santri Tanpa Biaya di Pondok Al-Qur’an Baitul Ihsan
Aiptu Jimmi Farma dikenal sebagai pendiri dan pengelola Pondok Al-Qur’an Baitul Ihsan, pesantren yang berada di Jalan Kota Baru No. 91 A, Kampung Bandar, Kecamatan Senapelan, Kota Pekanbaru. Pesantren ini kini menampung sekitar 150 santri dan memberikan pendidikan agama secara gratis, tanpa pungutan biaya apa pun.
Uniknya, seluruh operasional pesantren dijalankan secara mandiri dan berlandaskan prinsip keikhlasan serta nilai-nilai pelayanan sosial keagamaan.