Pelaku Curanmor Bersenpi Diamuk Massa di Kelapa Dua, Tangerang: Aksi Nekat Saat Siang Bolong

Pelaku Curanmor Bersenpi Diamuk Massa di Kelapa Dua
Sumber :
  • AI

VIVA Tangerang – Aksi nekat seorang pria pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) bersenjata api di Jalan Curug Sangereng, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, nyaris berujung fatal. Pelaku berusia sekitar 30 tahun tersebut tertangkap tangan oleh warga saat berusaha mencuri sepeda motor milik penghuni indekos dan langsung menjadi bulan-bulanan massa.

Jamaah Haji Tangerang Mulai Diberangkatkan 2 Mei, Ini Jadwal dan Detailnya

Kejadian berlangsung pada Senin, 21 April 2025, sekitar pukul 11.40 WIB, saat suasana lingkungan masih cukup ramai dengan aktivitas warga. Aksi pelaku diketahui oleh warga sekitar yang langsung berusaha menangkapnya.

“Motornya sudah hampir berhasil dibawa kabur, tapi ketahuan warga. Dia mencuri di indekos sebelah, tertangkapnya di sini,” ungkap Pardi, seorang penjual makanan di sekitar lokasi kejadian.

Beraksi Siang Hari dan Gunakan Senjata Api

Ekstrakurikuler Keputrian di Sekolah Dasar Resmi Diluncurkan di Kabupaten Tangerang

Pelaku tidak sendiri. Ia diduga beraksi bersama seorang rekannya. Namun, saat warga berusaha menangkap keduanya, hanya satu yang berhasil diamankan. Rekan pelaku melarikan diri menggunakan sepeda motor.

Situasi sempat memanas ketika pelaku yang tertangkap mencoba melakukan perlawanan menggunakan senjata api (senpi). Beberapa kali terdengar suara letusan, yang membuat warga kian emosi dan panik.

Stasiun Jatake Segera Hadir, Terhubung Langsung dengan Pusat Perbelanjaan Modern di BSD

“Bunyinya kayak petasan, sekitar 4 sampai 5 kali. Dia tembak ke atas dan ke arah warga. Tapi pas pistolnya kehabisan peluru, warga langsung mengejar dan dia terjatuh ke dalam selokan,” tambah Pardi.

Halaman Selanjutnya
img_title