Pra-SPMB Kota Tangerang 2025 Resmi Dibuka, Ini Jadwal dan Layanan Bantuan yang Disediakan
- Pemkot Tangerang
VIVA Tangerang – Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Pendidikan resmi membuka tahapan pra-Penerimaan Siswa Baru (Pra-SPMB) untuk jenjang SD dan SMP. Pendaftaran tahap awal ini dilakukan sepenuhnya secara online dan berlangsung hingga 10 Juli 2025 untuk SD, serta 6 Juli 2025 untuk SMP.
Pendaftaran Dilakukan Online Melalui Situs Resmi
Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang, Jamaluddin, menegaskan bahwa proses daring ini dirancang untuk memudahkan masyarakat, terutama orang tua calon peserta didik baru, dalam mengakses layanan pendidikan secara efisien. Seluruh proses pendaftaran dilakukan melalui laman resmi: https://praspmb.tangerangkota.go.id
“Kami ingin memastikan proses ini berjalan lancar dan inklusif. Maka dari itu, Dinas Pendidikan Kota Tangerang telah menyediakan help desk khusus untuk membantu orang tua yang mengalami kendala dalam proses pendaftaran,” ujarnya dilansir laman resmi Pemkot Tangerang, Rabu 23 April 2025.
Nomor Bantuan Help Desk untuk SD dan SMP
Untuk menjawab pertanyaan atau membantu mengatasi kendala teknis saat proses pendaftaran, Pemkot telah menyediakan layanan bantuan (help desk) melalui nomor berikut:
- SD: 0856-9247-9094
- SMP: 0851-8000-3060