Rincian Modal Usaha Frozen Food, Cocok untuk Pemula!
Jumat, 18 Juli 2025 - 09:00 WIB
Sumber :
- Freepik
Tangerang – Usaha frozen food menjadi salah satu bisnis kuliner yang semakin diminati. Selain karena mudah dijalankan, jenis makanan beku ini memiliki masa simpan yang panjang, sehingga meminimalkan risiko kerugian. Tapi sebelum memulainya, penting untuk memahami rincian modal usaha frozen food, terutama bagi pemula yang ingin memulai bisnis dari rumah.
1. Modal Awal Usaha Frozen Food Skala Kecil
Baca Juga :
Untung-Rugi Usaha Gorengan di Depan Rumah
Untuk pemula yang ingin memulai usaha frozen food rumahan, modal awal bisa dimulai dari kisaran Rp3 juta hingga Rp10 juta, tergantung pada jenis produk dan skala penjualan. Berikut rincian umumnya:
Keperluan | Estimasi Biaya |
---|---|
Freezer/Kulkas Khusus | Rp2.000.000 – Rp4.000.000 |
Stok Produk Frozen | Rp500.000 – Rp3.000.000 |
Kemasan (Plastik vakum, stiker label, dll) | Rp300.000 |
Alat Vakum Sealer (opsional) | Rp400.000 – Rp800.000 |
Promosi Online (iklan, desain logo) | Rp300.000 – Rp500.000 |
Biaya Operasional Awal (listrik, ongkir, dll) | Rp500.000 |
2. Jenis Produk Frozen Food yang Laku Keras
Ada banyak pilihan produk yang bisa dijual, misalnya:
-
Nugget ayam atau ikan
Sosis
-
Bakso
Dimsum
Siomay
Cireng atau risol frozen
Makanan khas rumahan yang dibekukan
Halaman Selanjutnya
Kamu bisa memilih menjadi reseller dari produsen besar, atau membuat produk sendiri jika punya keterampilan memasak.